Bagi era sekitar 90-an, artis Yana Zein adalah sosok artis yang sudah pasti diketahui perawakannya. Gaya akting yang luwes dan sering kali memerankan tokoh antagonis atau peran jahat, sudah pasti membekas di hati. Akan tetapi, baru-baru ini Yana diberitakan terkena cobaan yang mengharuskannya dirawat di rumah sakit. Bukan hanya itu saja, akan tetapi masalah lain pun menimpa dirinya yang tengah berjuang sendiri.
Artis peran Yana Zein (47) mau tak mau merelakan dua putrinya putus sekolah karena kekurangan biaya. Keuangannya terkuras untuk membiayai pengobatan kanker payudara stadium IV.
"Iya betul sekali (anak-anak enggak sekolah). Mereka enggak sekolah bukan keinginan mereka, melainkan karena enggak ada uang," ucap Yana saat dihubungi lewat telepon, Rabu (28/12/2016).
"Satu kelas II SMP, satunya harusnya kelas I SMP. Karena saya sakit setahun, anak-anak jadi terbengkalai," tambahnya.
Meskipun mengaku sudah menggunakan kartu dari program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS untuk meringankan biaya pengobatan yang menelan biaya besar. Namun, ia tetap saja juga merogoh kocek cukup dalam karena harus masuk keluar rumah sakit.
"Pakai BPJS. Cuma karena kan mondar-mandir ke rumah sakit, harus periksa ke dokter, tes darah. Kemoterapi itu kan memasukkan racun ke dalam tubuh, merusak sistem, jadi harus ke rumah sakit terus. Meski BPJS, mau enggak mau biaya habis," kata Yana.
Baca juga : FLOTUS Izinkan Wanita Tak Pakai Alas Kaki di Gedung Putih, Obama Ingat Budaya Indonesia
Ia mengatakan, kali terakhir shooting sinetron sekitar setahun lalu. Sejak itu, Yana tak lagi bekerja. Pasalnya, menjelang masa kontraknya habis, ia didiagnosis menderita kanker payudara.
"Sinetron terakhir itu Cinta di Langit Taj Mahal. Itu shooting juga dalam keadaan sakit. Sinetronnya kira-kira satu tahun yang lalulah. Dulu kan masih kerja, jadi berobatnya belum terlalu intens," katanya.
"Kalau suami, sudah meninggal bulan tujuh kemarin. Enggak ada tanggungan biaya kan, suami sudah enggak ada. Sekarang sudah enggak bisa kerja," tambah Yana.
Semoga Yana bisa diberikan ketabahan dan lekas sembuh, sehingga bisa menghibur kembali di layar kaca.
0 Response to "Mengejutkan Inilah Artis Langganan Antagonis, Yana Zein yang Berjuang Melawan Kondisi Kritis!"
Post a Comment