Wahai Istri !!! Inilah Doa Dzikir Pelembut Hati Suami,

Rumah tangga yang bahagia adalah ketika suami dan istri itu bisa saling berbagi,  berbagi kasih, sayang, cinta bahkan berbagi kesedihan juga ketika segala halnya selalu dilalui dengan hati yang ikhlas dan kelembutan, baik dalam bertutur kata, bersikap maupun dalam hal ibadah di atas ranjang dan hal lainnya.


Dan semua hal tersebut ternyata bisa di ikhtiarkan dengan zikir pelembut hati, Zikir ini bagus untuk diamalkan oleh isteri yang ingin hati suaminya menjadi lembut dalam setiap hal. Subhanallah.
Berikut bacaan dzikir tersebut:
 

 - Ya Jabbar- Ya Aziz- Ya Mutakabbir
Dzikir tidak hanya ada dan dibaca ketika kita sebelum shalat fardhu maupun sesudahnya, namun ada juga dzikir yang diperuntukkan hal-hal kebaikan lainnya dalam kehidupan ini. Salah satunya untuk memohon kelembutan dan kasih sayang sang suami.
Bacalah dzikir diatas dengan niat yang baik dan memohon kepada Allah SWT, kemudian jika sudah membacanya beberapa kali, lalu hembuskan ke atas suami sekiranya suami tidak heran dan tidak sadar.

Atau sang istri membacanya pada waktu suami tidur nyenyak, kemudian hembuskanlah di tapak tangan dan letakkan di hati (dada) suami. Mudah-mudahan Allah SWT melembutkan hatinya.
Bila hati sudah lembut, maka semuanya akan terasa mudah untuk di bicarakan, menemukan kebahagiaan dan sebagainya di dalam rumah tangga. selain itu ada doa yang baik juga untuk di amalkan yakni: “Ya Allah, lembutkanlah hatinya(suami) sebagaimana Engkau lembutkan besi”, doa ini bisa di panjatkan setiap selesai shalat, fardhu amupun sunnah, terutama selesai shalat malam (tahajut). Subhanallah.. betapa indahnya tatkala rumah tangga penuh dengan kelembutan.
Semua doa yang kita panjatkan, termasuk amalan/ dzikir yang kita lakukan pasti akan di dengar dan akan di ijabah, tentu dengan segala kerendahan hati kita memohon dan juga kebersihan hati kita.
Selain itu juga ada hal lain yang harus diketahui oleh para istri, yakni waktu-waktu doa di ijabah oleh Allah SWT. Memang pada dasarnya semua waktu baik terutama untuk digunakan dalam hal kebaikan, namun ada waktu-waktu yang disediakan khusus untuk doa-doa agar mustajabah.
Demikianlah, semoga tulisan ini bermanfaat. Bagikan kepada yang lain, semoga menjadi pahala untuk kita semua.
Sumber: http://9trendingnews.blogspot.com/

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " Wahai Istri !!! Inilah Doa Dzikir Pelembut Hati Suami, "

Post a Comment